Launching Koperasi Ansor, Bupati Surunuddin Berikan Bantuan Puluhan Juta Rupiah

Ketgam. Bupati Konsel H Surunuddin Dangga saat menyerahkan SK kepengurusan Koperasi GP Ansor Konsel yang diterima langsung oleh Ketua Koperasi, Marwansah didampingi Ketua dan pembina Ansor serta disaksikan Ketua kadin juga pimpinan wilayah NU Sultra-Konsel. Di Pelataran Kantor Camat Landono. Minggu, 9/6/2024.

BIKASMEDIA.COM, KONAWE SELATAN – Istigotsah dan peringatan Hari Lahir (Harlah) Gerakan Pemuda (GP) Ansor ke-90 menjadi momentum Bupati Konawe Selatan H Surunuddin Dangga ST MM membuktikan komitmennya dalam peningkatan ekonomi ummat menuju kemandirian organisasi.

Dibuktikanya, dengan melaunching Koperasi Ansor sekaligus membantu puluhan juta rupiah sebagai modal awal gerakan pembangunan ekonomi ummat.

“Koperasi merupakan peranan penting untuk peningkatan ekonomi masyarakat, pemerintah daerah wajib memberi dukungan terhadap pengembangannya, untuk itu, sebagai modal awal saya berikan 20 juta rupiah kepada koperasi Ansor Konsel, harap dinas koperasi konsel juga bantu” Ujar Surunuddin dalam sambutannya.

Kata orang nomor satu di Konsel itu, pemda terus berupaya mewujudkan peningkatan ekonomi yang berkelanjutan, mulai dari peningkatan infrastruktur jalan pedesaan, bantuan kepada pelaku UMKM serta permodalan bagi usaha lainnya.

BACA JUGA :  Kominfo Konsel Gelar Pelatihan Jurnalis, OPD dan Desa Diminta Ekspose Program juga Potensinya

“Dan salah satunya adalah koperasi milik Ansor Konsel yang saat ini kita launching dengan harapan dapat berjalan dengan baik serta mampu meningkatkan ekonomi ummat terkhusus para kader Ansor,” Ucap Surunuddin

GP Ansor adalah organisasi badan otonom kepemudaan Nahdlatul Ulama (NU) yang didirikan pada 24 April 1934 berdasarkan keputusan Muktamar Ke-9 NU di Banyuwangi.

Ketua GP Ansor Konawe Selatan, Adnan Aprilianto mengatakan, kegiatan Istigotsah Ahad Pahing dan Harlah Ansor ini sebagai wadah perekat silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat, hadirnya para ulama NU, tokoh masyarakat dan jemaah nahdliyin menambah suasana hikmat gelaran ini.

BACA JUGA :  Minimalisir Kesalahan, KPU Konsel Gelar Simulasi Pungut Hitung

“Tahun ini, Ansor konsel semakin menunjukkan eksistensinya pasalnya, di Sulawesi Tenggara baru Ansor Konsel yang telah memiliki koperasi sebagai bentuk upaya menuju peningkatan ekonomi dan kemandirian ummat,” terang Adnan

Dirinya juga mengapresiasi atas bantuan yang diberikan oleh 01 Konsel itu, kata dia, pihaknya akan terus berupaya mendorong pengembangan koperasi demi kemandirian organisasi yang dipimpinnya.

Adnan menjelaskan, kegiatan Istigotsah dan Harlah Ansor ke-90 ini, dihadiri oleh ratusan majelis pengajian NU se-Konsel.

“Kami ucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang turut membantu mensukseskan kegiatan ini, terkhusus bupati H Surunuddin Dangga dan PWNU Kecamatan Landono sebagai sohibul bait,” pungkas Adnan

Diketahui kegiatan diselenggarakan di pelataran Kantor Camat Landono, Kecamatan Landono. Minggu, 9 Juni 2024.

Penulis: SajrinaEditor: Redaksi
error: Content is protected !!