BIKASMEDIA.COM, KONAWE SELATAN – Pemerintah Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) melalui Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian (Diskominfo) terus menunjukkan komitmennya dalam memperkuat tata kelola pemerintahan berbasis elektronik (SPBE).
Hal itu terlihat melalui kolaborasi teknis antara Inspektorat Daerah dan Diskominfo Konsel, telah berhasil dilakukan finalisasi migrasi basis data Aplikasi Sistem Pengawasan Keuangan Desa (SISWASKEUDES) dari sistem offline ke online.
“Basis data SISWASKEUDES kini tersimpan secara langsung pada server milik Pemerintah Daerah Kabupaten Konawe Selatan yang berlokasi di Data Center Diskominfo & Sandi Konsel. Langkah strategis ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi, transparansi, akuntabilitas, dan efektivitas dalam pengelolaan keuangan di tingkat desa,” Ujar Kadis Kominfo, Annas Mas’ud
Kata Annas, SISWASKEUDES merupakan sistem yang dirancang untuk mengawasi keuangan desa dan terintegrasi secara real-time dengan aplikasi Sistem Keuangan Desa (SISKEUDES).
“Aplikasi SISKEUDES sendiri dikelola dan dimanfaatkan oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) serta seluruh 336 desa yang ada di Kabupaten Konawe Selatan,” terangnya saat dikonfirmasi oleh media ini. Selasa, 15 April 2025
Mantan Kadis DPMD itu berharap dengan beralihnya SISWASKEUDES ke platform online, proses pengawasan keuangan desa dapat berjalan lebih cepat dan akurat.
“Akses data yang real-time akan memudahkan pihak Inspektorat dalam memantau penggunaan anggaran desa, mengidentifikasi potensi masalah lebih dini, dan mengambil tindakan pencegahan yang diperlukan,” Jelas Annas Mas’ud
Secara keseluruhan, inisiatif pengonlinean Aplikasi SISWASKEUDES ini dipandang sebagai langkah maju yang signifikan dalam mewujudkan pengelolaan keuangan desa yang lebih baik di Kabupaten Konawe Selatan.
“Peningkatan efisiensi, transparansi, dan akuntabilitas diharapkan dapat berkontribusi secara positif terhadap pembangunan desa yang lebih merata dan peningkatan kesejahteraan masyarakat Konsel yang lebih Setara,” Pungkasnya
Untuk diketahui penggunaan aplikasi SISWASKEUDES oleh Inspektorat dan Siskeudes dari DPMD, aplikasi BPKP untuk pemerintah daerah, didukung Diskominfo sebagai penyedia server mandiri demi efisiensi dan penghematan operasional.